IKPM KEDIRI - Ditengah pandemi wabah Covid-19 ini, IKPM Gontor Cabang Kediri bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Dinas Kesehatan Kabuapten Kediri untuk memfasilitasi Rapid Antigen bagi para santri, santriwati, dan mahasiswi Pondok Modern Gontor yang akan kembali ke pondok mereka masing-masing.
Pelaksanaan Rapid Antigen Gratis pada hari Selasa, 25 Mei 2021 ini adalah yang kedua kalinya di tahun 2021 ini, dan diperuntukkan santri, santriwati, dan mahasiswi Pondok Modern Gontor yang akan kembali ke pondok mereka pada tanggal 26 dan 27 Mei 2021.
Ada 43 santri putra yang terdaftar sebagai penerima Rapid Antigen 'Gratis' di RSKK Pare dan 49 santri putri di RS. SLG Gumul.
Sedangkan Rapid Antigen 'Gratis' yang pertama ada 42 santri putra di RSKK Pare dan 72 santri putri di RS. SLG Gumul. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan baik, serta semua hasil Rapid Antigen santri/wantriwati Pondok Modern Gontor dinyatakan 'Negatif".
***
Dokumentasi kegiatan:
***
Posting Komentar
Posting Komentar